Jakarta (11/5/2025), saatkita.com - Dalam upaya menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayahnya, Polsek Koja menggelar Apel Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) pada Sabtu malam (10/5) pukul 23.00 WIB. Apel berlangsung di pintu masuk Jakarta Islamic Center, Jalan Kramat Jaya, Tugu Utara, Kecamatan Koja, Jakarta Utara.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Koja, Kompol Dr. Andry Suharto, S.H., M.H., dan diikuti oleh gabungan personel dari berbagai unsur, termasuk TNI, Satpol PP, Pokdar Kamtibmas, dan Mitra Polri.
Dalam arahannya, Kompol Andry Suharto menegaskan bahwa apel ini merupakan bagian dari upaya bersama dalam Operasi Berantas yang sedang dilaksanakan serentak di wilayah Jakarta. Operasi ini menyasar keberadaan organisasi masyarakat ilegal, debt collector liar, dan pelaku premanisme yang meresahkan masyarakat.
“Apabila ditemukan remaja yang nongkrong sambil mabuk-mabukan, segera ditertibkan. Jika ada atribut atau bendera ormas yang tidak sesuai ketentuan, langsung diturunkan. Ini sesuai instruksi pimpinan,” tegas Kapolsek dalam apel.
Dalam penutup arahannya, Kapolsek berpesan agar seluruh personel tetap menjaga kekompakan, bertindak secara humanis, serta menghindari pelanggaran yang dapat mencoreng citra institusi Polri.
“Lampu rotator patroli wajib dinyalakan. Mari kita pastikan wilayah Koja aman sampai pagi,” pungkasnya.
Kegiatan KRYD ini merupakan bukti nyata komitmen Polsek Koja dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya dalam mencegah potensi gangguan kamtibmas seperti tawuran dan kejahatan jalanan. (Red)
Posting Komentar